Headlines News :
Home » » HUT ke–67 Palang Merah Indonesia Diperingati di Kota Binjai

HUT ke–67 Palang Merah Indonesia Diperingati di Kota Binjai

Written By awasionline on Rabu, 19 September 2012 | 20.45



                                                                                                                                                                                                                                                                              
Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Palang Merah Indonesia diperingati di Binjai, dengan melaksanakan upacara bendera di Lapangan Merdeka, kemarin. Wali Kota Binjai HM Idaham SH MSi yang bertindak sebagai Inspektur Upacara dan membacakan sambutan tertulis Ketua Umum PMI HM Jusuf Kalla.

Upacara berlangsung khidmad dihadiri antara lain Kapolres Binjai AKBP Musa Tampubolon, Ketua DPRD  Zainuddin Purba, Ketua PMI Binjai Lisa Andriani Idaham, PNS, Polri, dan anggota Palang Merah Remaja (PMR). Selain upacara, juga ditampilkan simulasi pertolongan pertama pada kecelakaan oleh anggota palang merah remaja.

Seorang pelajar pria yang mengendarai sepeda motor secara ugal-ugalan dan tidak memakai helm menabrak pejalan kaki. Oleh anggota PMR dilakukan upaya pertolongan pertama terhadap korban  kecelakaan tersebut.

HUT PMI tahun ini mengangkat tema 'Kaum Muda sebagai Agen Perubahan' untuk menekankan kembali pentingnya generasi muda sebagai roda penggerak aksi-aksi kemanusiaan PMI.

Pesan peringatan ini, kata Jusuf Kalla, untuk mengajak generasi muda terlibat serta berkomitmen dalam menjalankan aksi kemanusiaan. Aksi tersebut dapat diwujudkan dalam penanganan bencana, masalah kesehatan, donor darah, pelestarian lingkungan dan perubahan iklim.(AD)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !